Libur Lebaran bersama Suhu di KCJ

  • July 20, 2015

“Setelah memahami dengan baik bahwa Guru yang baik adalah dasar semua kebajikan, dan bahwa mengikuti-Nya dengan benar merupakan akar dari Sang Jalan, maka berkatilah aku agar aku dapat bertumpu kepada-Nya dengan rasa hormat yang mendalam dan upaya yang berulang-ulang.”

–Dasar Semua Kebajikan, Je Tsongkhapa

 

retret_jkt11437277836126

 

Bertumpu pada guru spiritual merupakan bagian terpenting dari keseluruhan ajaran Lamrim. Tidak cukup hanya menguasai teori, kita juga perlu menerapkannya dalam seluruh aktivitas kita. Ini bukan hal mudah, apalagi kita harus menghadapi berbagai kesibukan yang seringkali membuat kita lupa akan apa yang telah kita pelajari dan menyisakan sangat sedikit waktu untuk praktik Dharma. YM Suhu Bhadra Ruci memberikan solusi untuk persoalan ini dalam retret di center Kadam Choeling Jakarta, tanggal 16-17 Juli 2015.

 

retret_jkt2

 

Dalam retret yang sangat singkat ini, YM Suhu membimbing kita untuk melakukan 6 praktik pendahuluan, merenungkan topik Bertumpu Pada Guru Spiritual, dan melakukan berbagai aktivitas pengumpulan kebajikan seperti membuat tsa-tsa, menggulung mantram, membuat mandala, dan sebagainya. Dengan melakukan praktik pendahuluan dengan benar serta senantiasa mengingat kedelapan manfaat bertumpu serta mengembangkan keyakinan dan rasa bakti pada guru spiritual, kita bisa dengan mudah mengumpulkan kebajikan yang ekstensif sehingga ada banyak energi positif yang akan menolong kita untuk menghadapi kehidupan ini maupun kehidupan mendatang.

 

retret_jkt3retret_jkt5

 

Manfaat utama dari bertumpu kepada guru spiritual adalah kita jadi semakin dekat dengan Kebuddhaan dengan menjalankan instruksi guru dan mengumpulkan kebajikan dari menghormati dan memuja guru. Kita juga mendapat kebajikan besar dari menyenangkan Para Penakluk dengan memenuhi tujuan mereka dan persembahan kita diterima. Manfaat lainnya adalah terhindar dari makhluk halus dan teman-teman jahat, terhentinya perbuatan buruk dan klesha, dasar dan tahapan jalan/marga berkembang dengan pesat, tidak pernah terpisah dari guru spiritual, terbebas dari kelahiran di alam rendah, dan tercapainya tujuan sementara dan tertinggi dengan mudah.

COMMENTS

  • Pebby 24-07-2015

    Rejoice _/\_

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *