Reuni Angkatan Awal KCI

  • January 19, 2010


“Anak-anak senior itu ibarat barang antik. Boleh dilihat, tak boleh disentuh.”
(YM Suhu Bhadra Ruci)

Sudah hampir 9 tahun berlalu, sejak terbentuknya Kadam Choeling Bandung (sekarang Kadam Choeling Indonesia) pada 5 Februari 2001. Diprakarsai oleh YM Suhu Bhadra Ruci (saat itu Sramanera Bhadra Ruci), beberapa senior tetua, dan sekelompok mahasiswa-mahasiswi, terbentuklah sebuah kelas belajar kecil yang kemudian terus berkembang menjadi sebuah Dharma Center yang saat ini berdiri kokoh di Jalan Sederhana 83 Bandung ? Jawa Barat.
Tahun-tahun telah berlalu, masing-masing ?tetua? ini pun telah berpencar. Sebagian telah meninggalkan Bandung, beberapa orang memilih jalan Sangha, beberapa lagi tetap berada di Bandung dan masih sesekali mendatangi center, dan masih ada juga beberapa diantaranya yang tetap aktif dalam kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan Dharma Center Kadam Choeling.
Atas prakarsa dari YM Suhu Bhadra Ruci pula lah, pada Minggu 17 Januari 2010, sekitar 30 orang senior tetua yang telah berperan besar dalam pembentukan dan pengembangan Dharma Center Kadam Choeling dipertemukan kembali dalam sebuah reuni kecil di Rumah Filsafat dan Budaya Kamandalu yang terletak di Jalan Sampoerna 17 A Bandung.
Pada pertemuan tersebut, Suhu kembali mengenang awal pertemuan dengan para senior tetua tersebut sekaligus memapaparkan visi misi Kadam Choeling Indonesia ke depannya. Beberapa junior juga turut datang dalam pertemuan tersebut dan saling perkenalan dengan para senior tetua. Divisi HRD Kadam Choeling juga memberikan penjelasan singkat tentang sistem keanggotaan KCI. Pertemuan tersebut diakhiri dengan acara makan dan foto bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *