Puja Tara Didedikasikan untuk Tante Inggrid dari KTCL Malaysia dan Semua Makhluk Ibu-ibu Kita

  • April 16, 2010


Kadam Choeling Indonesia menyelenggarakan dua sesi puja yang didekasikan kepada Tante Inggrid, anggota KTCL Malaysia, bersama dengan seluruh makhluk ibu-ibu kita. Sesi pertama dilakukan oleh Sangha Kadam Choeling Indonesia pada pukul 3 sore hari Rabu tanggal 12 April. Sesi berikutnya jam 8 malam yang dilakukan oleh umat awam yang kebanyakan adalah mahasiswa perguruan tinggi. Semua anggota Kadam Choeling Indonesia mendoakan kesembuhan Tante Inggrid yang mengalami pendarahan otak. Sesi Puja Tara malam dilanjutkan dengan pengajaran dharma oleh Suhu Bhadra Ruci kepada mahasiswa baru angkatan 2009. Topik yang disampaikan adalah Enam Praktek Pendahuluan, dari buku Pembebasan di Tangan Kita jilid satu karya Pabongkha Rinpoche. Secara keseluruhan, puja dan sesi pengajaran ini didedikasikan untuk Tante Inggrid and semua makhluk ibu-ibu kita. (xl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *