Pembagian Tsa-tsa di Waisak Borobudur 20 Mei 2008

  • May 23, 2008


Dharma Center Kadam Choeling Bandung turut memeriahkan peringatan Waisak 2552 BE/2008 di Candi Mendut dan Borobudur. Tim tsa-tsa/stupika studio Bandung (yang berangkat dari Bandung 18 Mei 2008 ) bekerja sama dengan KCB cabang Yogya dalam rangka pembagian tsa-tsa kepada pengunjung.

Setelah mendapat ijin melewati jalan menuju Candi Mendut (jalan ditutup untuk umum menyambut Perayaan Waisak),tanggal 19 Mei pukul 23.20 beberapa anggota KCB memulai ?misi? pemindahan tsa-tsa sebanyak 150 dus dari tempat penyimpanan Joglo ke tempat penyimpanan di dekat Candi Mendut.

Pemindahan tsa-tsa ini baru selesai pukul 03.30 pagi. Pembagian tsa-tsa yang direncanakan akan dilakukan pada pukul 06.00 meleset dari perhitungan tim tsa-tsa KCB karena sebagian pengunjung telah sampai di Candi Mendut pukul 04.00 pagi. Hal ini tidak diprediksi sebelumnya oleh tim KCB termasuk panitia Waisak yang juga belum siap. Akhirnya pembagian tsa-tsa dimulai pada pukul 04.00 pagi.

Sewaktu pembagian, beberapa pengunjung dan panitia waisak datang membantu membagikan tsa-tsa sehingga tidak mengikuti perayaan detik-detik Waisak di Candi Mendut. Pembagian tsa-tsa beserta brosur ?Saya sudah ke Borobudur? IndoWYN selesai pukul 09.30.

Jumlah tsa-tsa yang dibagikan adalah sebanyak 12.371 buah.
Dharma Center Kadam Choeling Bandung akan kembali membagikan tsa-tsa pada Buddhist Festival di Surabaya bulan Juni nanti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *